Harga Emas Naik, Kebijakan Trump Jadi Sorotan

Harga emas naik pada Senin (20/1/2025). Kenaikan tersebut didorong oleh pelemahan dolar Amerika Serikat (AS). Di saat pasar tengah mencermati dampak ekonomi dari kebijakan Presiden AS Donald Trump di periode keduanya.

Dikutip dari Reuters, harga emas spot naik 0,3% menjadi US$ 2.713,52 per ons. Namun, volume perdagangan cenderung tipis karena pasar AS libur memperingati Hari Martin Luther King Jr.

“Saya percaya kepemimpinan Donald Trump akan meningkatkan volatilitas pasar, sementara beberapa kebijakannya mungkin akan mempertahankan inflasi tinggi lebih lama. Hal ini seharusnya terus mendukung aset safe haven seperti emas,” kata analis UBS Giovanni Staunovo.

Harga emas sempat menyentuh level tertinggi sejak 12 Desember 2024 pada pekan lalu. Itu terjadi setelah data inflasi inti yang lebih rendah, pernyataan dovish dari Gubernur The Fed Christopher Waller, dan laporan mengenai pengenalan tarif secara bertahap.

Hal ini mendorong para pedagang memperkirakan dua kali pemangkasan suku bunga tahun ini, dibandingkan dengan proyeksi sebelumnya yang hanya satu kali.

Sementara itu, indeks dolar AS melemah 0,9%, membuat emas lebih menarik bagi pembeli di luar negeri.

Di pasar logam lainnya, harga perak spot naik 0,7% menjadi US$ 30,52 per ons. Sedangkan paladium malah turun 0,8% menjadi US$ 940,29 per ons dan platinum melemah 0,2% ke US$ 940,7 per ons.


sumber : investor.id